Minggu, 16 Juni 2013

MAKALAH GAME




MAKALAH
PENGANTAR TEKNOLOGI GAME


Pendahuluan
Game ini adalah sebuah game yang mengasah logika seorang pemain yang melawan AI (Komputer). Pada game ini terdapat 49 kotak yg terdiri dari 7 baris dan 7 kolom, yang digunakan sebagai arena permainan. Didalam game ini terdapat 2 buah simbol yaitu ultraman dan plankton. Ultraman merupakan symbol dari user dan plankton adalah symbol dari komputer/AI.
Lalu untuk memudahkan permainan, pada game ini ditambahkan beberapa inovasi yaitu menu, waktu dan score. Untuk bagian menu, ditambahkan menu How to Play, About dan Exit. Menu How to Play digunakan untuk menampilkan tutorial cara bermain game ini, menu About digunakan untuk menjelaskan tentang game ini. Dan menu Exit digunakan untuk keluar dari permainan. Selain menu, game ini juga telah ditambahkan score dan waktu. Score pada game ini digunakan untuk menampilkan jumlah kemenangan yang telah di dapatkan oleh pemain maupun lawannya yaitu komputer. Sedangkan waktu digunakan untuk membatasi lamanya permainan. Jika waktu habis maka game selesai.
Selain penambahan menu, score dan waktu untuk menunjang kenyamanan permainan, game ini telah menggunakan background berwarna yang variatif

Tampilan pada game


Symbol Player

Symbol AI

Aturan permainan game ini adalah sebagai berikut:
  • Pemain / player bermain sebagai orang pertama yang memulai permainan lebih dulu yaitu dengan jalan duluan
  • Pemain bebas meletakan 1 buah symbolnya dengan mengklik menggunakan mouse pertama pada arena permainnan yaitu pada kotak kotak yang telah di buat untuk menjalankan strateginya untuk mencapai goal yaitu dengan menyusun 7 buah symbol-symbol tersebut sejajar (1 garis / arah) secara vertical, horizontal atau secara diagonal
  • Lalu di ikuti dengan komputer sebagai pemain ke-2 meletakan 1 buah symbolnya secara otomatis dengan menggunakan AI juga menjalankan juga strateginya untuk mencapai goal yang sama yaitu membuat 7 buah symbol sejajar secara vertikcal, horizontal atau secara diagonal atau bahkan AI bisa menggagalkan stategi pemain dengan ikut serta pada barisan strategi pemain yang akan mencapai goalnya.
  • Pada permainan ini, pemain bisa dikalahkan oleh AI dan sebaliknya yaitu pemain mengalahkan AI, atau bahkan bisa seri jika pemain dan AI tidak ada yang berhasil mencapai goalnya masing masing tetapi kotak arena permainan sudah penuh
  • Pemain hanya bisa meletakan symbol pada kotak yang tersedia pada arena permainan
  • Pemain tidak bisa meletakan symbol pada kotak arena permainan yang sudah ter isi oleh AI
  • Permainan ini mempunyai batasan durasi permainan yaitu 60 detik, jika waktu habis maka system secara otomatis akan mensudahi permainan



Isi
Permainan ini akan selesai waktu habis atau bila player atau AI telah berhasil menciptakan goal pada permainan, goal untuk AI atau player pada dasarnya sama yaitu membentuk 7 buah symbol AI atau player yang masing-masing symbol nya sejajar bisa secara vertikcal, horizontal atau secara diagonal seperti contoh berikut:



Jika player menang, maka akan muncul :

 




Jika Player kalah, maka akan muncul:

 




Jika Player seri, maka akan muncul:




Konsep AI
Berikut ini adalah tentang konsep game tic tac toe yang berbasis AI (Artificial Intelliginece). Pada game ini yaitu game tic tac toe, bisa dibilang Artificial Intelliginece nya cukup hebat karena Artificial Intelliginece cukup pintar dalam mekakukan pergerakan pergerakan pada permainnan nya, karena Artificial Intelliginece bisa berjalan layaknya manusia yang memainkannya.
Algoritma yang digunakan pada permainan tic tac toe ini adalah algoritma minimax. Algoritma minimax adalah dimana dengan algoritma tersebut komputer dapat mengambil keputusan terbaik untuk menyelesaikan masalah.Dengan menggunakan algoritma minimax ini AI dapat menyerang ataupun bertahan disaat yg dibutuhkan,dan dengan menggunakan algoritma minimax ini dapat terjadi permainan yang menarik (seperti nyata bermain ber-2 )antara AI dan Player.
AI menyerang dimaksudkan agar AI dapat memenangkan permainan melawan Player dan AI bertahan di maksudkan mencegah agar player menang. Di setiap tahap algoritma ini mengasumsikan bahwa Player mencoba untuk memaksimalisasi peluang menang. Di lain pihak, pada giliran berikutnya AI akan mencoba meminimalisir peluang menang untuk Player.



PENUTUP
  • Kesimpulan
Permainan Tic Tac Toe 7 x 7 ini berbasis Artificial Intelligence (kecerdasan buatan).  Game ini menggunakan algoritma minimax yang digunakan sebagai kecerdasan buatan komputer. Tujuan game ini yaitu untuk mengasah logika pemain agar dapat mengalahkan komputer (AI) dengan tingkat kesulitan yang cukup rumit. game ini bisa dimainkan, baik dimainkan untuk kalangan anak anak maupun dewasa. selain itu, game ini juga cukup menyenangkan untuk dimainkan oleh pemain.

  • Saran
Untuk pengembangan game ini, di harapkan pada kedepannya bisa dimainkan secara multiplayer dan juga dapat dimainkan melalui jaringan, baik LAN, internet atau yang lainnya.